Doa dan Harapan Kanit Tipidkor Polres Morut Untuk Para Jurnalis

BERITA MORUT1,894 views

Morowali Utara- Doa dan harapan Kepala Unit (Kanit) Tindak Pidana Korupsi (Tipidkor) Polres Morowali Utara (Morut) untuk para jurnalis,

IPDA Nurhabib Auliya S.Tr.K atau biasa disapa Nurhabib adalah sosok muda 26 tahun, yang merupakan lulusan Akademi Kepolisian tahun 2018, sosoknya sangat humanis kepada jurnalis,

Beberapa kali kami melakukan konfirmasi kepada IPDA Nurhabib, sosoknya sangat mendukung setiap pemberitaan yang memberikan edukasi kepada masyarakat,

Dan sebagai bagian dari Polres Morowali Utara, IPDA Nurhabib menyampaikan doa dan harapan di Hari Pers Nasional 09 februari 2021 ini,

“Semoga di hari pers, media semakin profesional, berkualitas , bermutu dan mencerdaskan Masyarakat,”tulis IPDA Nurhabib via pesan whatshap (8/2)

Polisi muda yang hobi olahraga ini juga menambahkan, jurnalis saat ini dalam memberikan informasi dan berita kepada masyarakat, sangat bermanfaat menambah wawasan cepat , tepat dan berimbang,

Kanit Tipidkor Polres Morut

IPDA Nurhabib menjabat kanit Tipikor Sat Reskrim Polres Morut sejak tahun 2019 hingga saat ini,
Bagi Polisi muda yang berasal dari Kota Surabaya Jawa Timur ini, dalam bekerja dimanapun selalu dengan hati yang iklas dan memberikan manfaat bagi orang lain,

Kehadirannya di Sat Reskrim sangat menunjang kegiatan Polres Morowali Utara dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dan membangun sinergi dengan insan Pers*

 

Hendly Mangkali

Komentar