Kolonodale – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Kolonodale melaksanakan sholat tarawih berjamaah yang diikuti oleh Warga Binaan Muslim, Pejabat Struktural, Pegawai pada Lapas Kelas III Kolonodale serta Ketua KPU Morowali Utara, Ustad Yusri Ibrahim. Selasa, (28/03/2023).
Bertempat di Masjid At-Taubah Lapas Kolonodale, Jamaah melaksanakan ibadah sholat Isya, dilanjutkan dengan ceramah agama dengan tema “Hikmah dan Faedah Nabi Musa” yang disampaikan oleh Ustad Yusri Ibrahim yang sedang menjabat sebagai Ketua KPU Morowali Utara, sekaligus menjadi Imam pada Sholat Tarawih berjamaah tersebut.
Kedatangan Ketua KPU Morowali Utara, Ustad Yusri Ibrahim yang sekaligus menjadi Penceramah dan Imam pada Sholat Trawih kali ini merupakan bentuk silaturahmi agar terciptanya koordinasi yang baik antara Penyelenggara Pemilu dan Lapas Kolonodale.
Pelaksanaan ibadah sholat Isya dan Tarawih berlangsung dengan khusyu, aman, dan kondusif hingga selesai.
Komentar