Moeldoko Lantik Dokter Delis Sebagai Ketua DPD HKTI Sulteng

Moeldoko Lantik Dokter Delis Sebagai Ketua DPD HKTI Sulteng

JAKARTA – Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Jenderal (Purn) Dr Moeldoko melantik Pengurus DPD HKTI Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) periode 2019-2024, Jumat siang (26/2/2021).

Pelantikan dilaksanakan secara luring dan daring. Untuk acara luring dilaksanakan di kantor DPP HKTI di Jl. Taman Lawang No.1, Menteng, Jakarta Pusat.

Surat Keputusan (SK) DPP HKTI dibacakan Sekjen DPP HKTI Mayjen Tni (Purn) Bambang Budi Waluyo, S. Sos. M.Si.

Pengurus HKTI Sulteng yang dilantik itu terdiri dari Ketua Dr. dr. Delis Julkarson Hehi, MARS, Sekretaris H. Ansar, SP, M.Si, Bendahara Mody Dewi serta sejumlah pengurus lainnya.

Dalam sambutannya, Ketua Umum DPP HKTI Moeldoko meminta kepada pengurus baru untuk memperkuat konsolidasi di tingkat kecamatan, kelurahan, desa hingga ke level Gapoktan (Gabungan Kelompok Tani). Hal ini penting, karena tanpa Gapoktan, HKTI tidak dapat berkontribusi lebih banyak.

Selain itu, Moeldoko yang juga sebagai Kepala Staf Kepresidenan ini, berharap pengurus DPD HKTI Provinsi Sulteng dapat menjalin hubungan yang intens dengan Bank-bank pemberi Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk membiayai proses pertanian yang dilakukan para petani.

Data yang diperoleh Moeldoko, ada Rp 50 triliun yang disiapkan oleh bank untuk KUR, namun hingga saat ini setengah dari dana tersebut belum terserap.

Pengurus HKTI Sulteng juga diminta untuk memanfaatkan teknologi pertanian yang dapat melahirkan produk pertanian yang unggul, memanfaatkan platform digital dalam pemasaran produk pertanian di daerah, serta mengajak pemuda di Sulteng menjadi petani milenial

Sementara itu, Ketua DPD HKTI Sulteng Dr. dr. Delis Julkarson Helhi, MARS mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum DPP HKTI yang memberikan kepercayaan kepada pengurus baru DPD HKTI Provinsi Sulteng.

Dokter Delis menegaskan, jajarannya siap menjalankan arahan Ketua Umum untuk meningkatkan sektor pertanian dan mensejahterakan petani. ** (AL)

Komentar