KPU Morut Gelar Simulasi Pilkada Ditengah Pandemi Covid-19.

BERITA MORUT385 views

KPU Morut Gelar Simulasi Pilkada Ditengah Pandemi Covid-19.

 

Morowali Utara- Dilaksanakan di lapangan Polres Morowali Utara (Morut) yang dipimpin langsung oleh Komisioner KPU Morut Demar Karyos Kaope S.Sos, Kegiatan tersebut dalam bentuk merespon suasana Pilkada dalam pandemi Covid-19 Sabtu, (28/11/2020).

“Setiap calon pemilih nantinya wajib untuk mencuci tangan sebelum dan sesudah melakukan pemilihan, memakai masker, serta menjaga jarak. Dan apa bila ada seorang calon pemilih yang suhu badannya melebihi dari yang dikatakan normal maka calon pemilih tersebut ditempatkan secara tersendiri” ucap Demar Karyos Kaope.

Penting bagi kita untuk menerapkan protokol kesehatan, ini bukan hanya sekedar melaksanakan himbauan tetapi juga agar memutus rantai penyebaran Covid-19 di Morut, terang Demar Karyos Kaope.

Simulasi tersebut disaksikan oleh sejumlah pejabat diantaranya Kapolres Morut AKBP Bagus Setiyawan S.H, S.I.K, M.H, Ketua DPRD Morut Hj. Megawati Ambo Asa, S.IP Kapolsek Petasia IPDA Agusalim, perwakilan Dandim 1311/Morowali, Kasat Pol PP Buharman Lambuli S. Sos, Ketua KPU Morut Yusri Ibrahim, perwakilan Bawaslu Morut, serta Forkopimda Morut.

 

Enos Tempali

Komentar