LS-ADI Morut Dukung Polri dan Pemerintah Ciptakan Pilkada Aman dan Damai

BERITA MORUT526 views

LS-ADI Morut Dukung Polri dan Pemerintah Ciptakan Pilkada Aman dan Damai

 

Morowali Utara- Lingkar Studi Aksi dan Demokrasi Indonedia (LS-ADI) Kabupaten Morowali Utara (Morut) memberikan dukungan aparat penegak hukum dalam hal ini kepolisian dalam menciptakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) aman, damai, sehat dan berkualitas.

Kepada media ini, Kanit 1 Politik Sat Intelkam Res Morut, Aipda Hasan Sufri Tuasikal melalui anggotanya Brigadir Cris Barau mengatakan,

“LS-ADI Kabupaten Morut memberikan dukungan kepada pemerintah dan pihak Polri dalam menciptakan Pilkada yang aman damai, santun serta sehat, hal ini disampaikan langsung ketua LS-ADI Morut Hasriadi,” tulis Cris Barau kepada media ini (30/11).

Organisasi yang di isi oleh kaum muda intelektual ini terus memberikan seruan Pilkada damai dan menghasilkan pemimpin yang berkualitas,

Pilkada Kabupaten Morowali Utara kali ini di ikuti oleh dua pasangan calon Bupati dan wakil Bupati,

Pasangan calon nomor urut 1 Delis Julkarson Hehi-Djira, dan pasangan nomor urut 2 Holiliana-Abudin. Warga Masyarakat Morut tentu wajib untuk hadir di TPS menentukan pilihannya, dan yang paling penting mematuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran covid-19 dengan menggunakan masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.*(red)

Komentar