Bidan PTT di Morut Belum Pernah Terima Gaji Selama Tahun 2021

BERITA MORUT807 views

Bidan PTT di Morut Belum Pernah Terima Gaji Selama Tahun 2021

 

Morowali Utara- Pegawai tidak tetap (PTT) bidan desa dan perawat di kabupaten Morowali Utara sudah 4 bulan tidak menerima gaji dan masih melaksanakan tugas seperti biasa,

Persoalan hak PTT di Morut tidak pernah menjadi perhatian serius Pemerintah daerah (Pemda), media ini pernah merilis berita berjudul “Gencar bagi Sembako, gaji PTT belum terbayar” di rillis Rabu 29 juli 2020 jelang perayaan Idul Adha.
Saat Bupati Morut Moh. Asrar Abd. Samad kunjungi kecamatan Mori Utara untuk pembagian sembako, termasuk jadwal pembagian sembako di beberapa kecamatan. Sayangnya disisi lain gaji PTT yang harusnya dibayarkan justru terlambat saat itu,

Kondisi yang terjadi tahun 2020 kini terulang lagi sejak awal tahun 2021, sejumlah Bidan dan perawat PTT di Morut pun belum digaji sejak bulan Januari 2021 hingga saat ini 10 hari jelang puasa. Bahkan ada yang dinyatakan sudah lulus kembali menjadi PTT, mereka belum menerima Surat keputusan (SK)

Kabarnya Bidan dan PTT di Morut belum ada yang menerima gaji di tahun 2021,Persyaratan pembayaran gaji PTT dimana masing-masing PKM masukan SPMT ( surat pernyataan melaksanakan tugas ) setiap bulannya,

Beberapa puskesmas mengaku telah memasukan SPMT, Kami wawancarai kepala PKM Mayumba Obed Tanonggi menyatakan gaji PTT belum dibayarkan dan PKM Mayumba telah memasukan SPMT, “Belum, SK mereka juga belum ada, SPMT ada,” tulis Kapus Mayumba via pesan instan (4/4)

Kami melakukan konfirmasi kepada Bidan yang bertugas di desa Lembontonara mengakui belum menerima SK dan gaji meskipun telah dinyatakan lulus,

“Belum terima SK dengan gaji pak sejak januari, awal Maret dinyatakan lulus cuma SK penempatan belum ada, Intinya kami kerja seperti biasa dengan tanggung jawab yang sama seperti tahun lalu pak, SK penempatan dimna dan jumlah gaji kami tidak tau,” tulis bidan tersebut via pesan instan

Kami juga wawancarai bidan desa di dusun Korowasu yang enggan bicara soal gaji,

“Saya tidak mau ada masalah, memang gaji belum masuk,” tulis bidan ini via pesan instan

Sementara kepala puskesmas Kolonodale Renny Rumope menyatakan hal yang sama belum masuk gaji bidan PTT,”Belum, ada 3 orang PTT,” tulis Kepala Puskesmas singkat

Kepala Puskesmas Anuntolufu Tiu Susni Toadji yang kami konfirmasi enggan berkomentar ketika ditanya soal gaji PTT,

Kepala Dinas Kesehatan Delnan Lauende yang kami konfirmasi via pesan instan belum membaca pesan kami hingga berita ini di rillis,

Sementara Anggota komisi I DPRD Morut yang membidangi kesehatan Yaristan Palesa, SH menjelaskan sempat melakukan konfirmasi hal tersebut,

“Minggu lalu saya sempat urus PKM, Khususnya Petasia dan Petbar tapi menurut keuangan minggu lalu itu akan di bayarkan semua, nanti saya telpon langsung sama Kaban,” ujar Yaristan Palesa yang tengah dalam kondisi sakit.

Ketua DPRD Morut Hj. Megawati Ambo Asa, S.IP yang kami konfirmasi membaca pesan namun belum memberikan keterangan apapun.(Foto ilustrasi)**

Komentar