Wali Kota Palu Jadikan Prasasti Perdamaian GKST Effatha Palu Destinasi Wisata Rohani
BERITAMORUT.COM, PALU- Walikota Palu Hadiyanto Rasyid menandatangani prasasti perdamaian sekaligus menjadikan monumen rekonsiliasi halaman Gereja Kristen Sulawesi Tengah (GKST) Effatha Palu sebagai destinasi wisata rohani, kamis 29 juli 2021 sekitar pukul 07.30 wita.
“Pagi ini pukul 07.30 wita bertempat di Monumen Rekonsiliasi halaman GKST Effatha jalan Banteng-Palu, Bapak Walikota Palu menandatangani Prasasti Perdamaian sekaligus menjadikan Monumen Rekonsiliasi menjadi Destinasi Wisata Rohani Kota Palu,” ujar Frits Sem Kandori yang mendampingi kehadiran walikota Palu
Walikota Palu Hadiyanto Rasyid mengajak seluruh warga untuk hidup rukun dan semakin memperat tali persaudaraan
“Sekalipun beberapa tahun lampau terjadi peristiwa yang sangat memilukan dan tragedi kemanusiaan di tempat ini, hendaknya itu tidak menghalangi kita untuk hidup rukun, malah harus menjadi motivasi agar kita semakin mempererat tali persaudaraan diantara sesama kita. Mengampuni dan saling mengasihi adalah bekal kita untuk terus membangun Kota ini,” ujar Hadianto Rasyid kepada media ini,
Sementara itu Maxwell Pulu selaku Ketua panitia perayaan HUT GKST Effatha menyatakan terima kasih yang tulus kepada Walikota Palu,
“Terima kasih yang tulus kepada bapak walikota Palu yang telah bersedia hadir, serta perhatiannya kepada semua golongan, yang saat ini sangat dirasakan kalangan gereja,” ujarnya
Pdt. Frits Sem Kandori mengharapkan agar ke depannya hubungan yang sudah terjalin antara Pemerintah Kota dan Umat Kristiani akan semakin Harmonis karena Kota ini adalah milik kita bersama dan menjadi tanggung jawab bersama untuk mensejahterakan Kota Palu dalam suatu kerinduan bersama untuk
MENGUBAH KOTA MEMPENGARUHI MASA DEPAN BANGSA ”
Pdt. Denis STh selaku Gembala GKST Efatha menyampaikan apresiasi nya kepada Walikota yang bersedia untuk menanda tangani prasasti tersebut,
“Kami tau bapak walikota sangat sibuk dan kami umat Kristiani setiap saat mendoakan bapak agar diberikan kesehatan, serta kebijaksanaan dalam memimpin kota Palu kearah yang lebih baik,” tutupnya.**
Komentar