Kolonodale- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Morowali Utara (Morut) menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan suara tingkat kabupaten di kantor KPU Morut Kolonodale 17 desember 2020 pukul 20.00 wita.
Pasangan nomor urut 1 Delis Julkarson Hehi-Djira menang dengan meraih 34.016 suara. Sementara pasangan calon Holiliana-Abudin Halilu 33.397 suara atau selisih 619 suara.
Hal ini tertuang dalam Surat keputusan komisi pemilihan umum kabupaten Morowali Utara nomor: 185/PL. 02.6-Kpt/7212/KPU-Kab/XII/2020 tentang penetapan rekapitulasi hasil perhitungan suara pemilihan Bupati dan wakil Bupati Morowali Utara yang di tanda tangani ketua KPU Morut Yusri Ibrahim.*(red)
Komentar