MOROWALI UTARA- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali Utara Hj. Megawati Ambo Asa, S.IP., MH hadiri Natal Oikumene di desa Paawaru Kamis 08 Desember 2022.
Natal Oikumene yang di gelar oleh GPDI Paawaru, GSJA Paawaru, dan GKST Paawaru ini di pusatkan di GPDI. Hadir Pdt GKST Dirson Maroso, Pdt. GSJA Rurua dan Pdt. GPDI Marten Mokalu.
Kepada media ini Pdt Dirson Maroso mengapresiasi ketua DPRD Morut yang hadir memenuhi undangan Natal Oikumene,
“Beliau itu memenuhi undangan tadi malam dalam rangka Natal Oikumene. Beliau juga memberikan Tali kasih Natal untuk para lansia Dan pendeta. Kami mengucapkan Terima kasih kepada ketua Dewan yang sudah hadir memberikan penguatan kepada warga jemaat”ujar Pendeta Dirson Maroso (9/12)
Dalam sambutannya di acara Natal Oikumene tersebut. Ketua DPRD Morut menekankan bagaimana selalu menjaga toleransi dan keberagaman dalam upaya mewujudkan masyarakat yang harmonis.
“Multikural masyarakat Indonesia tidak saja karena keanekaragaman suku, budaya, Bahasa, ras tetapi juga hal agama. Upaya untuk mewujudkan sebuah masyarakat yang harmonis merupakan upaya yang harus senantiasa diusahakan secara terus menerus, dan bersama -sama oleh segenap komponen bangsa. Salah satu upaya yang patut untuk dikembangkan secara bersama -sama tersebut ialah membangun rasa toleransi atau penghargaan terhadap orang lain. Saya hadir dalam kegiatan Natal Oikumene untuk memberikan penguatan kepada warga jemaat agar dalam kehidupan bermasyarakat bisa sama-sama kita saling menjaga dan memupuk rasa toleransi itu. Saya dan keluarga juga mengucapkan selamat merayakan Natal 25 Desember 2022 bagi umat kristiani,” ujar ketua DPRD Morut Hj. Megawati Ambo Asa
Dalam acara tersebut, puluhan Lansia warga 3 gereja menerima tali kasih langsung dari ketua DPRD Morut, serta diberikan juga bagi para pendeta jemaat yang hadir.
Komentar