Hadapi Pemilu 2024. DPC PDIP Morut Yang Pertama Rampungkan Caleg.

BERITA MORUT1,295 views
Foto psikotes bakal caleg PDIP

MOROWALI UTARA- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Morowali Utara (Morut) telah merampungkan penjaringan bakal calon legislatif (Caleg), dan tengah melakukan psikotes.

Hal ini di sampaikan ketua DPC PDIP Kabupaten Morowali Utara, Lelly Narce Maliso, SE saat dikonfirmasi media ini.

“Tanggal 22 Oktober 9 orang yang ikut gelombang pertama. Besok (5/11) gelombang ke 2 lewat zoom 9 orang juga. Dan 7 orang gelombang ke 3. Ada 989 soal dalam psikotes yang berlangsung selama 5 jam, sehingga peserta perlu menyiapkan makan-minum secukupnya dan stamina yang baik,”ujar Lelly Maliso

Psikotes yang dilaksanakan secara online ini untuk mengetahui potensi dan kemampuan setiap caleg. Dari hasil psikotes menjadi dasar pertimbangan penempatan bidang kerja atau komisi jika mereka terpilih sebagai anggota legislatif, atau justru berpotensi menjadi eksekutif atau kepala daerah.

Disinggung mengenai target jumlah kursi PDIP di DPRD Morowali Utara tahun 2024 nanti. Lelly Maliso optimis menargetkan 4 kursi yang bisa di menangkan dalam Pileg mendatang. Jumlah kursi PDIP di DPRD Morut periode 2019-2024 sebanyak 2 kursi.**

Komentar