Kampanye Jeffisa-Ruben di Londi Membludak

MORUT- Kampanye pasangan calon (Paslon) Jeffisa Putra A dan Ruben Hehi di desa Londi kecamatan Mori Atas antusias dihadiri oleh masyarakat.

Kehadiran calon Bupati dan Wakil Bupati Morowali Utara nomor urut 1 Jeffisa Putra A dan Ruben Hehi yang menggunakan baju orange menyala disambut dengan tari-tarian khas Morowali Utara.

Jeffisa Putra dan Ruben Hehi didampingi oleh para politisi dari partai pendukung. Diantaranya Golkar, Nasdem, PSI, PBB, PAN dan Partai Buruh.

Kehadiran warga dalam kampanye terbatas ini membludak, mengingat Ruben Hehi adalah sosok yang selama ini dekat dan dikenal ramah oleh masyarakat Londi.

“Tak bisa dibendung kehadiran warga membludak dalam kampanye Jeffisa-Ruben di Londi. Selama ini sosok pak Ruben Hehi memang dikenal ramah dan dekat dengan warga di kecamatan Mori Atas salah satunya desa Londi,”ujar salah satu peserta kampanye

Hingga berakhir kampanye warga berulang kali menyampaikan dukungan kepada pasangan yang mengusung tagline JUARA BARU Morowali Utara ini.

Komentar