MORUT- Salah ambil jalur 6 orang pendaki asal Bahodopi hilang di Gunung Ponteoa desa Tingkeao kecamatan Lembo kabupaten Morowali Utara (Morut), Senin, 23 Desember 2024.
6 pendaki asal Bahodopi kabupaten Morowali terdiri dari 3 orang pria dan 3 orang wanita.
Dari informasi yang dihimpun redaksi ini mereka adalah Moh. Ricky, Husein, Akil dan untuk 3 orang wanita yaitu Irna, Selfi, Nabila.
Mereka melapor ke desa Tingkeao dan terdata star pada pukul 09.00 WITA pagi. Pada pukul 13.00 Wita salah satu dari pendaki memberikan informasi bahwa mereka kehilangan arah.
Sejumlah pecinta alam dari Beteleme melakukan pencarian hingga pukul 17.00 WITA belum ditemukan 6 orang pendaki.
“Mereka salah ambil jalur, besok tim gabungan dari Basarnas, Watupute dan anak alam turun melakukan pencarian,”ujar Beny Sane kepada media ini
Gunung Ponteoa merupakan bagian dari pegunungan Wasupute (Batu Putih) dengan puncak tertinggi 746 MDPL, Titik puncak Ponteoa terletak pada titik koordinat 2°07’05.2″ S, 121°14’54.4″ E .
Puncak Gunung Ponteoa yang menyuguhkan Negeri baru diatas awan membuat para pecinta alam selalu ingin menjajal terjalnya gunung Ponteoa.
Komentar