oleh

Potret Gunung Ponteo’a Negri di Atas Awan Morut yang Terbakar.

MORUT- Gunung Ponteoa, dengan ketinggian 746 Mdpl ibarat benteng yg mengelilingi Wita Mori, pegunungan ini memanjang dari Desa Sampalowo, Moleono, Onepute kecamatan Petasia Barat sampai ke daerah sekitar Desa Tingkea’o dan Mora kecamatan Lembo Morowali Utara. Dengan waktu tempuh berjalan kaki sekitar 4 jam, gunung Ponteoa bagai Negeri di atas awan.

Pegunungan dengan Hutan hujan tropis Ini memiliki vegetasi yang rapat dan terdapat beberapa tumbuhan yg dapat di manfaatkan Oleh masyarakat antara lain rotan dan damar. Pegunungan dengan Tebing-tebing putih yg kokoh menarik untuk di jelajahi bagi mereka yang menyukai olahraga hiking dan panjat tebing.

Sayangnya sejak Minggu 12 November 2023 terjadi kebakaran di gunung yang kaya panorama wisata ini. Kondisi yang sulit membuat tim gabungan belum bisa menentukan langkah penanganan.

Pemerintah Desa Tingkeao dan tim gabungan dari Damkar Morowali Utara (Morut), BPBD, Polsek Lembo dan Koramil gelar pertemuan terkait kebakaran di Gunung Ponteoa.

Pertemuan ini di gelar mengingat api semakin membesar dari pantauan dilapangan.

Dalam pertemuan ini dihadiri oleh Kabid Damkar Yairus Tansala, Polsek Lembo Aipda Eman Tiaki, Koramil yang di wakili Babinsa desa Mandula Tahudin dan sejumlah personil tim.

Dalam rapat ini di sampaikan bahwa kondisi titik lokasi api berada di wilayah yang kemungkinan curam dan susah di jangkau dengan alat. Sehingga tim Damkar akan coba melakukan pemantauan atau minimal sampai ke Pos 1.

“Kami tidak biarkan itu api, tetapi dengan kondisi seperti itu bawa personil naik keatas itu sangat-sangat beresiko, jadi kita pikirkan baik-baik, kalau bisa hari ini kita sampai di titik parkiran itu dulu supaya bisa kita melihat. Kalau memang kita mau turun harus ada masyarakat sebagai penunjuk jalan,”ujar Kabid Damkar

Sementara Kepala Desa Tingkeao Austerlin Tampake mengatakan akan memikirkan langkah selanjutnya besok untuk menangani kebakaran ini, mengingat lokasi titik kebakaran sangat jauh.

“Jadi kita lihat dulu situasi, hari Rabu itu pun baru rencana naik lihat lokasi, Kita lihat saja situasi di lapangan keadaan. Soal pemadaman belum kita lihat lokasi saja dulu, tidak bawa alat karna percuma, Memang mereka minta kita ke parkiran itu tetapi tidak kentara api dari parkiran itu,”ujar Kades

Pihak Damkar Morut terus memantau kondisi Gunung Ponteoa dari kejauhan dan standby dengan mobil Damkarnya di kantor Desa Tingkeao.

Komentar

News Feed